Gebuk Bantalnya! Hit The Pillow Inflatable




Ini permainan versi lain gebuk bantal modern, namanya Hit The Pillow! Inflatable yang satu ini merupakan modifikasi dari bentuk lain dari Gladiator Inflatable. Permainan yang mayoritas inflatable, baik pada alas dan juga bantal pemukul ini, memiliki dimensi ukuran 5x7x2,5 meter. Sangat pas digunakan pada acara EO, Employee Gathering, Kids Gathering dan lain sebagainya.

Inflatable Hit The Pillow
ini, juga dilengkapi dengan helm pengaman, yang meskipun saat dikenakan dan kita terpukul, berasa juga sakitnya, sedikit sih. Untungnya kalau jatuh pun nggak berasa sakit karena alas inflatable yang empuk membuat rasa aman saat kita berkompetisi dalam permainan ini.

Untuk menggunakan inflatable Hit The Pillow ini, silahkan hubungi kami untuk minta penawaran, karena harga kami, sangat tergantung dari jumlah hari dari barang yang anda sewa. Kami menyediakan link hubungi kami di bagian atas, atau YM kami pada dengan klik YM Button yang ada pada sisi kanan website ini, atau silahkan telp kami di salah satu nomor yang ada diatas website ini. Anda yang menggunakan inflatable ini, ketika order dari kami, cukup menunggu barang diantar, selanjutkan kami pasangkan, lalu, kami juga menyiapkan 2 crew yang stand-by jika diperlukan sesuatu. Hubungi kami untuk menjadikan acara anda lebih meriah dan atraktif dengan bermacam permainan inflatable.

Sewarental Jual Standing Frame !


Bukannya nggak konsisten sama nama website dan bidang usaha sewa menyewa, tapi ini semata - mata kami lakukan untuk memenuhi kebutuhan konsumen sesuai dengan permintaan mereka. Seorang client kami dari sebuah perusahaan minyak, secara kebetulan akan mengadakan pameran photo, saat searching di google alias googling, web sewa rental ditemukan. Singkatnya, sang ibu, meminta kepada kami untuk memenuhi kebutuhan standing frame bagi perusahaannya, dan si ibu tidak mau ketika kami tawarkan untuk menyewa, karena menurutnya, pameran photo yang akan diadakan, rencananya akan diselenggarakan secara berkelanjutan.

Standing Frame atau tiang penyangga foto, memang menjadi alternative satu-satunya untuk memajang foto pada sebuah pameran, kalau tidak mau membuat display sendiri yang tentu saja berharga lebih mahal. Bagi rekan - rekan yang ingin membeli standing frame, beli standing frame baik yang stainless ataupun kayu, jangan sungkan untuk menghubungi kami segera pada nomor (021) 327-49994 atau klik YM yang tertera di sisi kanan website ini. Untuk yang stainless, kebetulan stock barang yang benar - benar baru dan sama sekali belum dipakai masih tersisa 10 unit, jadi bagi anda yang ingin beli standing frame, sewarental.com melayani JUAL Standing Frame dengan harga terjangkau.

Meriahkan Acara Anak dengan Inflatable Castle


Acara anak pastinya akan lebih meriah dengan kehadiran permainan inflatable dari sewarental. Castle atau Istana, Inflatable Castle, adalah bentuk dari permainan inflatable koleksi kami yang siap disewa untuk digunakan oleh EO, Event Organizer, Perusahaan yang sedang mengadakan acara Employee Gathering, Family Gathering, Taman Bermain Kanak - Kanak, Taman Bermain Anak, ataupun juga oleh Pusat Perbelanjaan Modern seperti Mall dan Plaza.

Castle Inflatable atau Balon Istana Anak ini memiliki dimensi 7x5x4 meter, dapat menjadi alternatif hiburan yang seru bagi anak - anak, bisa juga digunakan untuk acara selingan atau hiburan ketika orang tua mengikuti acara yang lain. Selain bisa ditempatkan di area outdoor dengan ukuran sesuai dimensi inflatable ini, permainan balon inflatable istana ini juga dapat dimasukkan ke dalam ruangan, atau dipasang di area indoor, dengan catatan memiliki luas lebih dari 7x5 dan tinggi ceiling harus lebih dari 5 meter.

Untuk menjadikan inflatable ini sebagai bagian dari acara anda, silahkan hubungi kami pada beberapa nomor yang ada di atas halaman website ini. Wujudkan sukacita anak, melalui permainan ini.

Handy Talkie, bukan sekedar gaya!



HT atau handy talkie pada pelaksanaan acara, biasanya dikaitkan di ikat pinggang celana bagian belakang, sementara handsfree atau earpiece menyambung dan langsung dipasang di telinga. Sekilas, kalau melihat orang EO sedang bikin acara, kelihatan gaya! Mirip paspampres katanya!

Lebih dari sekedar gaya dong! ini sarana komunikasi! inilah yang mempermudah kerja para pengatur jalannya acara, ketika sedang berkoordinasi mempersiapkan sesuatu melalui komunikasi, dengan media HT. Kebisingan saat acara, sangat dipermudah dengan rental Handy Talkie di sewa rental. Proses komunikasi bisa berjalan lancar tanpa hambatan saat musik atau band atau artis pengisi acara sedang tampil. Hal ini tentu saja dimungkinkan karena setiap unit Handy Talkie Icom baik Icom V8 ataupun V85 yang kami miliki selalu dilengkapi dengan handsfree atau earpiece.

Lebih dari 180 unit HT siap menjadi teman anda untuk mempermudah koordinasi dan komunikasi saat jalannya acara. Hubungi sewarental ht untuk mendapatkan perangkat radio komunikasi 2 arah yang sangat responsif ini dengan telp ke (021) 
683-29390, 327-49994 atau save as tulisan sewa rental di bagian kiri atas untuk menyimpan nomor telp kami.

Rental Sewa Permainan Balon Inflatable



Inflatable adalah alat yang biasanya berupa matras yang dipompakan udara kedalamnya sehingga menggelembung dan membentuk sebuah bidang yang menyerupai balon. Inflatable biasa digunakan sebagai alas ketika orang terlempar dari permainan yang menjadi objek utama. Disamping itu balon inflatable juga dapat dibentuk pada pola dan bentuk serta fungsi yang lain pula.

Contohnya pada inflatable balon yang kami sewakan berikut, sewa rental permainan balon inflatable, yang bernama Bungy Running Inflatable. Dengan dimensi ukuran 10x3 meter, permainan ini akan sangat menarik untuk diikuti oleh anak - anak, remaja, bahkan orang dewasa.

Sewa Permainan Ballon Inflatable ini, sangat cocok bagi rekan - rekan yang bisnis EO, atau bergerak dalam bidang usaha event organizer, khususnya EO anak. Juga bisa dipakai untuk menambah kemeriahan pesta perayaan ulang tahun anak, atau bisa buat acara employee gathering atau family gathering perusahaan. Kalau sudah begini, nggak usah mikirin, anak - anak mau main apa, karena dijamin betah.

Rental Sewa Permainan Balon Inflatable menyediakan berbagai jenis permainan inflatable, dimana seluruhnya akan disiapkan oleh team kami termasuk pengangkutan dan set-up di area acara. Untuk Rental Sewa Permainan Balon Inflatable, atau meminta penawaran, anda bisa tuliskan email anda dengan klik DISINI untuk request penawaran. 

Inilah permainan yang sangat direkomendasikan, khususnya bagi anda yang bergerak dalam dunia EO atau bisnis Event Organizer. Sewarental menyediakan permainan Rodeo Inflatable, adalah permainan simulasi naik banteng, yang digerakkan secara elektrik, dioperasikan cukup dengan menekan tombol start dan memainkan kecepatan serta durasi yang fleksibel, langsung berhenti ketika tombol Stop ditekan.

Penasaran untuk terus mencoba karena merasa tertantang adalah salah satu daya pikat, serta menjadi ketertarikan orang untuk berkata lagi dan lagi, meskipun badan mereka telah dijatuhkan oleh banteng yang bergerak tidak beraturan. Meskipun jatuh dari banteng, dijamin aman, walaupun berasa kaget juga. Karena setelah dilempar banteng, badan kita akan terjatuh pada matras inflatable yang empuk dan jarak diameter sudah diperkirakan, sehingga otomatis, anda tidak mungkin keluar dari area permainan.

Sewa rental permainan rodeo ini, bisa juga dijadikan sebagai gimmick untuk program penjualan, seperti yang pernah kami lakukan untuk sebuah produk consumer good. Untuk meningkatkan penjualan, mereka menyebar beberapa Sales Promotion Girl / SPG untuk menjual produk tadi dan sebagai "hadiah" maka permainan rodeo inflatable ini bisa mereka coba untuk ditaklukkan. Bagi yang berhasil, hadiah uang tunai setengah juta rupiah akan dibawa pulang.

Tambah lagi kan ide untuk program penjualan? Bisa banget itu diaplikasikan bagi client EO, bapak - ibu yang bergerak dalam bisnis event organizer. Jadi, silahkan hubungi kami di (021) 683-29390 atau save as tulisan sewa rental di bagian kiri atas untuk menyimpan nomor telp kami.

Jasa Rental Sewa Standing Frame di Jakarta

Sewarental kembali menginformasikan nih, buat pasangan calon pengantin yang sudah melakukan photo pre-wedding dan ingin memajang hasil photonya di gerbang gedung resepsi, atau untuk para EO / Event Organizer yang ingin mengadakan acara dan perlu memamerkan photo - photo client, bisa juga bagi anda penggiat hoby fotografi yang ingin mengadakan pameran photo.

Sewarental menyediakan lebih dari 50 unit standing frame stainless dan juga standing frame kayu, untuk digunakan pada resepsi pernikahan, pada pameran photo ataupun pada acara apa saja yang memerlukan peran tiang penyangga photo.

Pesan Sewa Standing Frame bisa dilakukan dengan menghubungi sewarental pada nomor (021) 683-29390, 327-49994, SMS di 0812-13836001, atau langsung via YM yang tertera pada kanan atas halaman ini. Informasi tambahan, biaya sewa sudah termasuk dengan pengantaran dan bantuan pemasangan apabila diperlukan, termasuk pengambilan kembali standing frame saat acara sudah selesai. Minimal order sewa adalah 4 unit, baik yang stainless ataupun kayu.

Makin banyak kegembiraan yang bisa anda hadirkan dalam sebuah acara. Baik itu acara khusus anak - anak ataupun sebuah event family gathering. Kegembiraan itu bisa dihadirkan oleh banyak hal, salah satunya adalah dengan permainan yang menarik dan juga menantang seperti Gladiator Inflatable.

Sewa Rental melayani sewa untuk permainan gladiator inflatable, dua orang bisa berkompetisi dalam sebuah permainan yang menyerupai gebuk bantal. Buat yang kalah, jatuh dong, tapi jatuhnya juga enak koq, diatas inflatable yang empuk. Permainan Gladiator Inflatable ini sangat cocok digunakan oleh EO / Event Organizer yang kerap mengadakan acara dengan peserta anak - anak, remaja dan orang dewasa, mungkin family gathering atau acara ulang tahun perusahaan di area outdoor, akan sangat pas, bila ditambah dengan permainan ini.

Permainan / Games Gladiator Inflatable memiliki ukuran diameter 5 Meter mencakup semua inflatable yang menjadi alas dari permainan ini, ditambah dengan dua pemukul untuk kompetisi gebuk bantal yang seru! Untuk Sewa Inflatable, Rental Permainan Gladiator Inflatable ini, langsung saja klik contact untuk mendapatkan penawaran, atau hubungi kami pada salah satu nomor diatas. Ayo..ayo, siapkan waktu dan tempat untuk permainan gebuk bantal yang modern ini dan rasakan kegembiraan di acara anda!



Sewa Rental HT - Handy Talkie untuk EO


Sewarental.com siap untuk memberikan dukungan, khususnya kepada pelaku bisnis Event Organizer atau EO yang akan mengadakan event. 180 unit HT siap disewa untuk menunjang kebutuhan komunikasi panitia acara, EO / Event Organizer. HT yang kami miliki merk Icom tipe V8, yang merupakan standard dan sering digunakan oleh EO. 

Sewarental.com telah dipercaya oleh banyak EO dan panitia acara untuk mendukung kebutuhan komunikasi saat acara dengan penggunaan HT kami. Tiap unit HT yang akan anda gunakan sudah dilengkapi dengan batere kering, handsfree atau earset atau earpiece dan tentunya antena, untuk yang request antena super juga bisa koq, dengan tambah sedikit. 

Untuk sementara rental ht atau sewa handy talkie hanya melayani area Jabodetabek, bisa langsung diantar ke tempat acara berlangsung atau kantor / rumah dari penyewa. Hubungi kami untuk meminta penawaran, atau langsung telp sewa rental di (021) 683-29390, 327-49994, atau SMS di 0812-13836001.

Sewarental menyewakan permainan inflatable yang sesuai digunakan untuk orang dewasa, juga bagi anak - anak. Salah satunya adalah permainan Inflatable Wall Climbing. Ini merupakan permainan inflatable yang berguna untuk melatih otot kaki dan tangan, dengan memanjat di sebuah wall dari inflatable. Takut jatuh? nggak usah khawatir, karena inflatable, meskipun jatuh dijamin aman, malah bisa - bisa, anda dan anak anda jadi ketagihan untuk menjatuhkan diri.

Inflatable Wall Climbing atau permainan balon panjat dinding ini memiliki dimensi pxlxt yaitu 5x6x7 meter. Setiap sewa inflatable ini, anda cukup mengisi form contact untuk meminta penawaran harga dari kami, tinggal selebihnya, anda tunggu inflatable terpasang sampai dapat digunakan, hingga pembongkaran.

Jadikan acara gathering karyawan, family gathering atau outbond kantor dan keluarga, jadi lebih meriah dan menarik dengan inflatable dari kami. Hubungi kami segera untuk meminta penawaran atau informasi lebih lanjut silahkan hubungi kami pada nomor yang tertera di atas halaman blog ini.
top