Inflatable nggak cuma sekedar lompat - lompatan, sedikit tantangan untuk melatih memori pun bisa anda dapatkan melalui permainan Crazy Labyrinth, atau biasa disebut Labirin Inflatable. Masih ingat nggak dengan salah satu permainan di Benteng Takeshi ? Mungkin secara konsep agak mirip dengan permainan di sana, dimana kita akan masuk ke dalam ruangan - ruangan yang sudah diberikan sekat - sekat sehingga menghasilkan satu jalanan yang harus kita lalui untuk menemukan pintu keluarnya. Kesulitannya adalah karena cuma satu jalan dan ada satu jebakan sebuah jalan dengan pilihan belok ke kiri atau ke kanan, maka, ketika kita salah pilih, maka kita akan kembali ke pintu masuk tempat kita memulai permainan ini. Itu kalau masih beruntung, ada juga yang terjebak di dalamnya, sampai nggak bisa keluar :) Untuk yang nggak bisa keluar, terpaksa harus mengeluarkan jurus andalan, yaitu berteriak minta tolong :)
Labirin inflatable dengan ukuran 12 x 9 meter ini, kerap digunakan untuk acara family gathering, dimana semua anggota keluarga, dari kelompok usia anak - anak, remaja sampai ke dewasa, dipaksa untuk masuk dan menemukan pintu keluarnya. Disamping melatih memori, permainan ini, khususnya bagi anak - anak, sangat ideal untuk melatih keberanian mereka dalam mengambil keputusan. Kalau ingin daya tarik yang lebih dari permainan ini, kita dapat menjadikannya dalam sebuah permainan kompetisi, dimana mereka yang tercepat menemukan pintu keluarnya, akan mendapatkan hadiah menarik, jadi perhitungannya didasarkan pada waktu tercepat, dihitung pada saat mereka mulai memasuki pintu masuk inflatable ini. Atau kalau kurang seru juga, kita bisa tambahkan beberapa karakter jahat yang masuk ke dalam inflatable ini. Dimana mereka yang menemukan karakter jahat ini, harus kembali lagi ke pintu masuk dan mengulangi lagi jika ingin mendapatkan hadiahnya.
Karena sulitnya menemukan pintu keluar, tidak jarang kami harus membukakan jalan keluar di tengah - tengah dengan cara mendorong sisi atas inflatable untuk dijadikan pintu keluar darurat bagi mereka yang sudah menyerah :) Hadirkan permainan uji memori ini di acara anda, dan jangan lupa, karena ukuran permainan yang besar, anda juga harus menyiapkan area yang sedikit besar dengan kebutuhan listrik yang cukup. Informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami pada salah satu nomor yang tertera pada bagian atas website ini.
0 komentar:
Post a Comment