Permainan Menembak Burung Dengan Ketapel



Masih ingat dong dengan Ketapel ? Slingshot bahasa Inggrisnya. Yes, mungkin kita mengenal ketapel meskipun anak - anak zaman sekarang akan lebih kenal dengan senjatanya Angry Bird ketimbang nama asli permainan ini. Ketapel aslinya, adalah sebuah alat yang biasanya, terbuat dari kayu, yang dibentuk menyerupai huruf Y, dan biasanya permainan ini dijadikan sebagai senjata sederhana yang hebat dalam permainan tadi. Namun kali ini, permainan ini adalah permainan Ketapel yang cukup besar ukurannya yang kami modifikasi sedikit dari permainan Angry Bird. Memang agak beda dengan angry bird sungguhan yang cuma bisa kita mainkan di media smart phone atau tablet, karena ini, kita akan memperlakukan Ketapel seperti kita menggunakannya dulu, namun dalam ukuran yang lebih besar dan tentu saja dengan tingkat kesulitan yang berbeda juga dengan yang kecil. 


Karena kesulitannya yang diartikan sebagai sesuatu yang menantang, maka, rasa penasaran akan muncul dan membuat permainan ini menjadi pusat perhatian dari orang - orang yang sok pintar, yang melihat bahwa ini permainan yang mudah, dan ketika mereka dapat kesempatan untuk mencobanya, ternyata susah, walhasil, rasa penasaran akan muncul dan menjadikannya sebagai salah satu tontonan yang menarik :) Test dulu lah sekali untuk mencoba memainkan permainan ini, biar tahu bagaimana susahnya bermain dengan ketapel ini. Mekanisme permainan ini, bagaimana seorang pemain bisa mendapatkan hadiah, jika hadiahnya ada, dapat kita atur sedemikian sehingga bisa menjadi lebih menarik dan lebih penasaran lagi. Simak juga video permainan ini yang sudah kami siapkan di channel youtube yihagames atau klik di Permainan Tembak Burung.


Oleh karenanya teman, hadirkan permainan ini sebagai salah satu game yang akan meramaikan suasana acara. Hubungi kami di salah satu nomor yang tertera di bagian atas website ini, atau email kami di info@yihagames.com untuk mendapatkan kompilasi permainan terbaru kami yang cocok untuk meramaikan rangkaian acara teman - teman. 

0 komentar:

Post a Comment

top