Lomba Melukis, Perlu Banyak Peserta ?



Lomba melukis, di tengah - tengah rangkaian acara kalian ? apa iya perlu peserta dalam jumlah yang banyak ? Bagaimana kalau di tengah rangkaian acara family gathering, misalnya, anak - anak yang hadir dalam jumlah yang tidak terlalu banyak, terus, mereka juga nggak datang secara bersamaan ? Ada yang datang jam 7 pagi, setengah jam berikutnya, satu jam kemudian dan seterusnya. Bagaimana mensiasati agar lomba melukis ini bisa tetap berjalan ? dan bisa jadi bagian dari aktivitas yang menyenangkan buat anak - anak ? 

Salah satu kegiatan yang bisa menyatukan anak - anak dalam satu area yang sama, membuat mereka fokus dan nggak lari - larian, bisa dengan berbagai jenis kegiatan. Tapi, melukis atau mewarnai yang dibuat dalam format perlombaan, jadi pilihan yang mungkin layak untuk dipertimbangkan. Selain tidak membutuhkan biaya besar, aktivitas ini juga bernilai positif untuk anak - anak, apalagi, kalau melukis atau mewarnai-nya, dihubungkan dengan tema yang kaitannya dengan kegiatan kerja atau perusahaan bapak / ibu tempat mereka bekerja. Misalnya, perusahaan tempat bapak / ibunya bekerja adalah Bank, maka dibuatlah tema Bank dan spesifik mengarahkan nama Bank tempat orang tua mereka bekerja. Jadi, bisa tambah kecintaan anak - anak pada perusahaan tempat orangtuanya bekerja. 

Untuk membuat perlombaan melukis atau mewarnai menjadi bisa dinikmati bukan cuma pada jam - jam tertentu dan tidak harus dalam jumlah sekaligus banyak, maka, bisa dibuatkan satu corner untuk aktivitas ini, yang terus menerus bisa dimasuki dan bisa langsung dimulai menggambar atau mewarnainya. Menyediakan 15 - 20 kursi dan meja, berikut dengan alat bantu mereka, serta kakak kakak yang akan menjaga dan memandu mereka selama periode waktu tertentu hingga acara berakhir, akan menjadikan kebebasan bagi anak untuk memilih kapan mereka akan ikut di aktivitas ini. 

Hasil akhir karya mereka, bisa diserahkan kepada kakak yang memandu, dan setelah itu, dewan jurinya nanti akan memilih dari sekian gambar, yang mana yang layak untuk dijadikan sebagai pemenang. Tapi kebanyakan dari aktivitas seperti ini, panitia acaranya berbaik hati dengan memberikan hadiah kepada semua peserta yang ikut dalam aktivitasnya. Tapi yang pasti dengan penyediaan aktivitas lomba melukis dan mewarnai, yang tidak dibatasi dengan waktu ini, kita jadi nggak perlu mengumpulkan anak - anak secara bersamaan, yang kadang memang sulit untuk dilakukan. 

0 komentar:

Post a Comment

top