Tips Acara, kali ini, datang dari hal sederhana. Bazar makanan, jadi salah satu cara yang efektif juga di tengah acara untuk membuat audiences yang datang ke acara kalian, jadi nggak kemana - mana, jadi tetep di area acara sampai acaranya selesai. Setidaknya, ini bisa jadi salah satu yang kalian siapkan jika ingin acara yang kalian buat tetap jadi acara yang dipadati oleh audiences hingga selesainya acara. Kalau semua fasilitas yang dibutuhkan oleh audiences kalian di acara, sudah disediakan semua di area acara, maka rasanya enggan untuk keluar area acara, apalagi kalau acaranya seru!
Itulah pengalaman yang kami rasakan, saat mendukung sebuah festival musik 3 hari yang berlangsung di kawasan Kota Tangerang. Konser musik dari banyak band anak muda ini, memang sangat seru dan dinantikan oleh banyak anak muda, bukan cuma yang tinggal di kawasan Kota Tangerang, tapi juga sampai didatangi oleh anak - anak muda lain yang berdomisili di kawasan Jakarta dan sekitarnya. Acara bernama Yongenland itu, nampaknya sangat menyadari bahwa untuk membuat anak - anak muda yang hadir di tempat itu, biar nggak pada berceceran, mereka menyediakan fasilitas yang sangat lengkap. 2 Panggung musik yang disiapkan, menjadi salah satu magnet dengan isi band - band anak muda yang sangat populer, dan untuk memfasilitasi para penonton yang hadir, mereka menyiapkan banyak fasilitas penunjang.
Mereka menyiapkan banyak tenda untuk dijadikan sebagai lokasi bazar makanan, dan itu, diisi dengan banyak pilihan makanan dan minuman yang enak - enak, sebagian adalah brand yang populer di kalangan anak muda, termasuk juga kopi khas anak muda. Di bagian lain yang nggak terlalu jauh dari bazar makanan itu, juga tersedia tenda - tenda yang menjual produk clothing atau produk fashion khas anak muda. Mengisi daya batere HP juga nggak lupa disiapkan, dan toiletnya pun disiapkan dengan baik, karena mereka bekerjasama dengan mall yang punya lahan di area tersebut, bahkan, akses toiletnya pun ditutup lebih lama, karena jadwal konser ini berakhir hingga mall-nya tutup. Yang hebat lagi, mereka juga membawa salah satu brand mini market untuk masuk ke dalam rangkaian acara, sehingga kebutuhan - kebutuhan seperti rokok, minuman ringan, makanan ringan, obat-obatan dan yang lainnya. Nggak ketinggalan, sebagai jeda pengisi antar waktu saat panggung musik kosong, mereka juga menyiapkan wahana permainan yang bisa dipergunakan kapan pun saat penonton konser itu ingin mendapatkan suasana dan pengalaman baru. Kerennya lagi, untuk membuat semua proses pembayaran menjadi mudah, panitia acara
Terlihat sederhana, namun, banyak benarnya juga nih untuk diaplikasikan di tengah rangkaian acara kalian. Secara sederhana, siapkan semua fasilitas penunjang yang dibutuhkan oleh audiences yang ada di acara kalian, agar mereka nggak ada alasan lagi untuk keluar. Tapi sebelum kalian menyiapkan semua fasilitas ini, ada baiknya, kalian kembali bertanya ke internal kalian, apakah content acara yang kalian buat, memang sudah sangat menarik untuk audiences-nya ?
0 komentar:
Post a Comment